Cara membuat program menulis catatan dengan JavaScript, HTML dan CSS

Untuk kamu yang baru-baru mulai mengenal pemrograman JavaScript dan ingin belajar JavaScript lebih lanjut, nih ada tutorial menarik dan basic yang tentunya mudah untuk kamu ikuti.

Tutorial kali ini berkenaan dengan bagaimana cara membuat program menulis catatan atau yang dalam bahasa Inggris disebut Note Taking App.

Program menulis catatan ini murni berbasis JavaScript… Jadi codingnya hanya berkisar di JavaScript, HTML dan CSS. Jadi meski ini program menulis catatan, ada fitur menyimpan data catatan dan membuka kembali data-data catatan, program ini tidak ada kaitannya dengan database apapun.

Tidak menggunakan database? Lalu data catatannya tersimpan di mana? Data-data catatan yang kita simpan, semuanya disimpan di Local Storage yang merupakan salah satu fitur baru HTML5. Jadi localStorage ini mirip cookie gitu, data tersimpan dalam web berowser yang kita pakai. Jadi sifatnya data ini sementara saja tersimpannya; kalau browser kita dibersihkan cache nya ya datanya bisa hilang.

Nah, mungkin tidak usah terlalu panjang lebar, di video ini kamu bisa menonton proses dan cara membuat program menulis catatan (note taking app) dengan JavaScript. Silahkan disimak ya:

Buat kamu yang malas mengikuti videonya, gak mau coding ulang dan mau utak atik kode yang sudah jadi, ada kok source code nya sudah saya share di blog saya yang satunya di link ini: https://thirteenov.ciihuy.com/how-to-make-an-html5-note-taking-program/

Oh ya, kalau tidak keberatan ayo subscribe channel-channel YouTube saya. Kamu bisa menemukan link nya di sebelah atau di bawah postingan ini.

Terima kasih!

loading...

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *